Misteri Lagu Umbrella dari Rihanna dan Jay-Z
Lagu "Umbrella" dari Rihanna dan Jay-Z mungkin sudah pernah atau sering kita dengar. Lagu ini sangat populer di seluruh dunia. Lagu Umbrella dirilis pada tanggal 29 Maret 2007 dan masuk dalam album studio ke-3 Rihanna bertajuk "Good Girl Gone Bad". Lagu yang berdurasi 4 menit 36 detik ini diciptakan oleh Christopher Stewart, Terius Nash, Kuk Harrell dan Jay-Z.
"Umbrella" berhasil merajai tangga lagu di beberapa negara termasuk US Billboard Hot 100 dan UK Singles. Pada pagelaran MTV Video Music Awards 2007, "Umbrella" meraih dua penghargaan dalam kategori Video of the Year dan Monster Single of the Year. Sementara pada Grammy Awards 2008, lagu yang direkam di Westlake Recording Studios ini berhasil meraih penghargaan di kategori Best Rap/Sung Collaboration.
Dibalik semua kesuksesannya, lagu "Umbrella" kabarnya punya sisi gelap yang tidak banyak orang tahu. Banyak hal baik itu di lirik atau video klipnya yang merujuk pada setanisme.
Saat lagu "Umbrella" mencapai puncak teratas di Inggris dan Irlandia, saat itu juga di negara tersebut diterpa hujan deras. Padahal, sebelum lagu ini dirilis temperatur cuaca di sana cukup tinggi bahkan mencapai dua puluh derajat celcius. Anehnya, saat lagu ini turun dari peringkat satu cuaca pun mulai membaik. Hal serupa terjadi di Selandia Baru, kota Taranaki, Tauranga, dan Auckland diterpa badai tornado dan banjir saat lagu ini menempati urutan pertama. Lagi-lagi, cuaca membaik saat lagu ini merosot di tangga lagu.
Lirik Lagu Rihanna ft. Jay-Z - Umbrella
[Jay-Z:]
Uh huh, uh huh (Yea Rihanna)
Uh huh, uh huh (Good girl gone bad)
Uh huh, uh huh (Take three... Action)
Uh huh, uh huh
No clouds in my stones
Let it rain, I hydroplane in the bank
Coming down with the Dow Jones
When the clouds come we gone, we Rocafella
We fly higher than weather
In G5s or better,
You know me,
In anticipation, for precipitation.
Stack chips for the rainy day
Jay, Rain Man is back with little Ms. Sunshine
Rihanna, where you at?
[Rihanna:]
You have my heart
And we'll never be worlds apart
Maybe in magazines
But you'll still be my star
Baby, 'cause in the dark
You can't see shiny cars
And that's when you need me there
With you I'll always share
Because
When the sun shines, we'll shine together
Told you I'd be here forever
Said I'll always be your friend
Took an oath I'mma stick it out 'til the end
Now that it's raining more than ever
Know that we'll still have each other
You can stand under my umbrella
You can stand under my umbrella
(Ella ella eh eh eh)
Under my umbrella
(Ella ella eh eh eh)
Under my umbrella
(Ella ella eh eh eh)
Under my umbrella
(Ella ella eh eh eh eh eh eh)
These fancy things, will never come in between
You're part of my entity, here for infinity
When the war has took its part
When the world has dealt its cards
If the hand is hard, together we'll mend your heart
Because
When the sun shines, we'll shine together
Told you I'd be here forever
Said I'll always be your friend
Took an oath I'mma stick it out 'til the end
Now that it's raining more than ever
Know that we'll still have each other
You can stand under my umbrella
You can stand under my umbrella
(Ella ella eh eh eh)
Under my umbrella
(Ella ella eh eh eh)
Under my umbrella
(Ella ella eh eh eh)
Under my umbrella
(Ella ella eh eh eh eh eh eh)
You can run into my arms
It's OK, don't be alarmed
Come here to me
There's no distance in between our love
So go on and let the rain pour
I'll be all you need and more
Because
When the sun shines, we'll shine together
Told you I'll be here forever
Said I'll always be your friend
Took an oath I'mma stick it out 'til the end
Now that it's raining more than ever
Know that we'll still have each other
You can stand under my umbrella
You can stand under my umbrella
(Ella ella eh eh eh)
Under my umbrella
(Ella ella eh eh eh)
Under my umbrella
(Ella ella eh eh eh)
Under my umbrella
(Ella ella eh eh eh eh eh eh)
It's raining, raining
Oh, baby, it's raining, raining
Baby, come here to me
Come here to me
It's raining, raining
Oh, baby, it's raining, raining
You can always come here to me
Come here to me
[2x]
It's pouring rain, it's pouring rain
Come here to me
Come here to me
Dalam lagu "Umbrella" ada kata Rocafella yang banyak orang menduga merujuk pada Keluarga Rockefeller. Untuk orang-orang yang suka dengan teori-teori konspirasi tentu tak asing dengan Keluarga Rockefeller. Mereka disinyalir sebagai anggota Illuminati – sebuah organisasi penganut setanisme –, bahkan David Rockefeller kabarnya mempunyai kemampuan-kemampuan unik, seperti dapat mengetahui asal-usul atau jejak sebuah benda dari mulai diciptakan atau diproduksi hingga siapakah tangan terakhir yang memiliki benda tersebut. Ia pun dapat menguraikannya ketika benda tersebut sudah hancur atau terpisah-pisah. Ia kabarnya bahkan punya proyek besar memasang chip pada tubuh manusia agar mereka mudah diketahui dan dikendalikan di manapun mereka berada. Namun, kata Rocafella bisa saja mengarah pada Roc-A-Fella Records, sebuah label rekaman yang didirikan oleh Jay-Z, Damon Dash, dan Kareem Burke.
Kata sun di lagu ini juga kerap dikaitkan dengan Dewa Ra alias Dewa Matahari dalam kepercayaan Mesir Kuno. Lambang mata Dewa Ra sering digunakan para penganut setanisme untuk menunjukan eksistensi mereka.
Jika kita melihat lirik lagu "Umbrella" dari pandangan positif maka kita akan melihat kalau lirik lagu ini bercerita tentang semacam persahabatan yang akan saling menjaga layaknya payung yang menjaga kita dari air hujan. Namun, jika kita mencoba untuk memposisikan lagu ini sebagai lagu setanisme maka kita akan melihat lirik lagu ini sebagai cerita seseorang yang menjual dirinya pada setan, meskipun dengan banyak metafora. "Payung" yang bisa diartikan sebagai perlindungan di sini bisa saja dari setan. Maka tak sedikit orang beranggapan kalau Rihanna telah menjual dirinya pada setan untuk meraih popularitas dan kekayaan. Judul albumnya yakni "God Girl Gone Bad" yang berarti gadis baik menjadi nakal menjelaskan bagaimana Rihanna yang awalnya gadis baik-baik menjadi gadis liar setelah menjual jiwanya pada setan.
Di video klip "Umbrella" ada adegan Rihanna telanjang hanya ditutupi lapisan perak menari-nari di sebuah segitiga. Buat kalian yang belum tahu, segitiga erat kaitannya dengan setanisme. Ada satu gerakan Rihanna yang sekilas mirip dengan lambang kepala kambing yang juga menjadi ciri khas penganut setanisme.
Video klip "Umbrella" menampilkan 6 penari wanita di awal, 6 kali Rihanna menangkis air, dan 6 penari pria di akhir, maka jadilah 666 (dibaca six six six). 666 sendiri bagi anggota Illuminati adalah simbol setan dan simbol Anti-Christ (Anti-Kristus).
Lagu Umbrella kabarnya merupakan upaya mind control atau disebut cuci otak (brainwashing) oleh kelompok rahasia. mind control hampir mirip dengan hipnotis tapi bukan hipnotis, upaya ini membuat orang-orang bisa dikendalikan pikirannya, dirubah keyakinannya, dan tidak bisa berpikir kritis. Media hiburan kerap menjadi sarana kelompok rahasia tersebut untuk menerapkan mind control. Kita lihat saja di negara kita sendiri, media hiburan berkontribusi besar pada kemerosotan moral bangsa kita terutama para remaja. Ketika hal-hal yang pada awalnya dianggap tabu malah secara bebas ditampilkan di media maka para remaja akan dengan mudah menirunya karena mereka merasa hal itu tidak menyalahi norma kita, padahal kenyataannya hal itu sangat salah, contohnya seperti berpakaian seksi. Mungkin di belahan dunia lain berpakaian seksi dianggap biasa tapi bagi kita masyarakat Indonesia jelas hal itu tidak pantas. Sayangnya, sekarang ini hal tersebut sudah dianggap wajar apalagi di daerah perkotaan. Kita tinggal menunggu seks bebas dianggap wajar di negara kita, karena sekarang saja kegiatan seks bebas sudah banyak terjadi hanya saja tidak secara terang-terangan.
Baca juga: Suara Misterius di Lagu Thinking Out Loud dari Ed Sheeran
Terkait benar tidaknya lagu ini adalah lagu tentang setanisme ada baiknya kita bisa mengambil sisi positifnya. Lirik lagu "Umbrella" sebenarnya cukup bagus tentang persahabatan yang saling melindungi, maka ambilah sisi positifnya tersebut. Jika video klipnya terkesan tidak jelas, tidak sinkron dengan makna lagunya, dan bahkan terkesan menonjolkan hal-hal negatif maka hiraukan video klipnya. Semua hal punya sisi positif dan negatifnya, semuanya kembali lagi pada diri kita masing-masing. Agar kita bisa terus berpikiran positif caranya adalah selalu dekatkan diri pada Tuhan.
Keywords: misteri lagu umbrella, fakta unik, rihanna, jay-z, illuminati, menjual jiwa, hollywood
Posting Komentar untuk "Misteri Lagu Umbrella dari Rihanna dan Jay-Z"