Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Your Name (2016), Animasi Romance Terbaik dari Jepang

Animasi Romance Terbaik dari Jepang.jpg

Kalau kita berbicara mengenai tontonan animasi dari Jepang mungkin kebanyakan orang lebih familier dengan anime-anime populer semacam "One Piece" atau "Naruto". Tapi, saya pribadi tidak terlalu menggemari anime, mungkin hanya beberapa anime populer yang saya tonton. Saya lebih suka film-film animasinya seperti "Your Name" ini, yang tidak memiliki episode alias bukan serial.

"Your Name" yang memiliki judul asli "Kimi no Na wa" ini adalah sebuah film animasi dari Jepang keluaran tahun 2016. Animasi ini diarahkan oleh Makoto Shinkai dimana dia juga menjadi penulis skenario film ini. Satu bulan sebelum perilisan film ini, Makoto Shinkai terlebih dulu merilis novelnya. Di bagian produser ada Koichiro Ito, Genki Kawamura dan Katsuhiro Takei sementara untuk para pengisi suaranya ada Ryunosuke Kamiki sebagai Taki Tachibana, Mone Kamishiraishi sebagai Mitsuha Miyamizu, Ryo Narita sebagai Katsuhiko Teshigawara, Aoi Yuki sebagai Sayaka Natori, Nobunaga Shimazaki sebagai Tsukasa Fujii, Kaito Ishikawa sebagai Shinta Takagi, Kanon Tani sebagai Yotsuha Miyamizu, Masaki Terasoma sebagai Toshiki Miyamizu dan Sayaka Ohara sebagai Futaha Miyamizu.

Film ini mendapatkan kesuksesan secara komersial dan penilaian. "Your Name" berhasil mengumpulkan pendapatan mencapai $358 juta dari seluruh dunia, menjadikannya film animasi Jepang terlaris sepanjang masa. Film ini juga menjadi film pertama yang bukan dibuat Studio Ghibli atau Hayao Miyazaki yang berhasil mendapatkan pendapatan lebih dari ¥10 miliar di Jepang. Kalau kalian suka menonton film-film animasi dari Jepang, pasti tidak asing dengan Studio Ghibli, rumah produksi tersebut adalah penghasil film animasi-animasi terbaik dari Jepang. Tapi, untuk "Your Name" ini bukan berasal dari Studio Ghibli. "Your Name" diproduksi oleh Amuse, CoMix Wave Films, East Japan Marketing & Communications Inc., Kadokawa, Lawson HMV Entertainment (LHE), Toho Company dan Vogue Ting.

"Your Name" mendapatkan rating 98% di Rotten Tomatoes dengan predikat Fresh dari 115 penilaian sementara audience score-nya mencapai 94%. Di Metacritic mendapatkan nilai 79 dan di IMDb mendapatkan rating 8,4/10 dari sekitar 184 ribu suara. Film berdurasi 106 menit ini berhasil menjadi Best Animated Feature Film di beberapa ajang penghargaan yakni Sitges Film Festival, Los Angeles Film Critics Association Awards serta Mainichi Film Awards dan juga masuk nominasi sebagai Best Animation of the Year di Japan Academy Prize.

Sinopsis: Taki adalah seorang siswa SMA yang tinggal di Tokyo sementara Mitsuha adalah seorang siswi SMA yang tinggal di desa, mereka berdua tidak mengenal satu sama lain. Dalam beberapa waktu tertentu mereka berdua kerap bertukar tubuh. Karena kejadian tersebut hubungan mereka berdua semakin dekat, mampukah mereka bersama meskipun jarak dan waktu memisahkan?

Review No Spoiler

"Your Name" ini memang menggabungkan berbagai unsur seperti pergantain tubuh, fantasi sampai perjalanan waktu. Semua unsur tersebut saling melengkapi dan membuat cerita "Your Name" semakin indah serta menarik.

Plot cerita "Your Name" disusun dengan sangat rapi dan nyaman untuk diikuti. Dari awal sampai akhir saya benar-benar menikmati film ini, bagaimana film ini menampilkan adegan komedi serta romantisnya sangat diperhitungkan. Shinkai tahu kapan harus membuat penonton tertawa dan kapan harus membuat penonton serius hingga terbawa suasana.

Saya sebenarnya tipe orang yang meragukan hal-hal romantis di film animasi, awalnya saya mengira mana bisa saya baper dengan tontonan animasi. Akhirnya saya menelan ludah saya sendiri, "Your Name" adalah film animasi romansa terbaik yang pernah saya tonton, ya karena saya sendiri memang belum banyak menonton film romansa animasi. Percintaan di "Your Name" tidak lebay tapi lebih ke unik. Saya juga memuji bagaimana Shinkai tidak memasukkan adegan ciuman di film ini, sebuah keputusan yang tepat, kalau ada adegan kissing saya rasa itu hanya akan merusak nuansa romantisnya.

Hal lainnya yang saya khawatirkan di "Your Name" adalah dialognya. Ada beberapa film Jepang yang dialognya membuat saya kurang nyaman, terkesan kaku. "Midnight Sun" dan "High & Low: The Worst" adalah beberapa diantaranya. Saya tidak bilang dua film tersebut buruk hanya saja cara penyampaian dialognya bagi saya pribadi kurang enak di dengar. Untunglah, "Your Name" tidak seperti itu.

Ada satu yang jadi pertanyaan dari cerita "Your Name", sebagian orang bahkan menyebut ini sebagai plot hole. Kenapa Taki dan Mitsuha bisa bertukar tubuh? Di film memang tidak dijelaskan asal muasal kenapa mereka bisa bertukar tubuh. Sebenarnya untuk Mitsuha sempat dijelaskan sedikit, tapi untuk Taki kita tidak tahu kenapa Taki yang harus bertukar tubuh dengan Mitsuha, kenapa bukan yang lain. Apakah ini mengurangi keseluruhan kualitas cerita? Saya rasa tidak.

Saya selalu suka film-film animasi buatan Shinkai karena visualnya yang keren parah. Saya bahkan bisa saja terlalu menikmati visualnya tanpa memperhatikan kualitas cerita. Film-film Shinkai memang identik dengan keindahan visual yang memukau, "5 Centimeters Per Second" dan "The Garden of Words" adalah karya Shinkai lainnya yang juga memukau dari segi visual animasinya. Tapi, jika soal visual, "Your Name" bukanlah yang terbaik diantara karya Shinkai yang sudah saya tonton, bagi saya "5 Centimeters Per Second" adalah yang terbaik dari segi visual, bahkan setiap detiknya di film tersebut bisa dijadikan wallpaper. Pokoknya kalau soal visual, Shinkai tidak pernah mengecewakan.

Selain visual, musik di film-film Shinkai juga tak kalah keren. Khusus untuk musik di film "Your Name" ini berada di tingkatan teratas, terdengar indah, menyatu dengan film, memainkan emosi dan tentu saja memorable. Tak jarang, soundtracks film ini kerap dijadikan meme di internet, itu akan membuat soundtrack-nya melekat di benak kita.

Lagu-lagu di "Your Name" dibawakan oleh Radwimps. Grup musik asal Kanagawa, Jepang ini berdiri pada tahun 2001 dan masih aktif sampai sekarang. Radwimps saat ini memiliki 4 personel yakni Yojiro Noda, Akira Kuwahara, Yusuke Takeda dan Satoshi Yamaguchi.

Saya menulis review setelah saya menonton "Your Name" untuk kedua kalinya. Dulu pertama saya menonton ini tahun 2016 ketika filmnya baru dirilis. Jadi, saat menulis postingan ini saya juga sudah menonton film Makoto Shinkai terbaru yang dirilis setelah "Your Name" yakni "Weathering With You". Total saya sudah menonton empat film dari Makoto Shinkai dan saya berencana untuk menonton semua filmnya karena memang filmnya keren-keren. Hal unik dari karya-karya Shinkai adalah dia sering memasukkan berbagai hal dari film dia sebelumnya ke film dia yang terbaru. Kalau kalian teliti di film "Your Name" salah satu guru di sekolah Mitsuha adalah Yukari Yukino, dia adalah karakter dari film Shinkai sebelumnya, "The Garden of Words". Restoran tempat Taki bekerja disebut Il giardino delle parole, itu adalah Bahasa Italia yang jika diterjemahkan ke Bahasa Inggri artinya adalah the garden of words. Sementara itu, karakter Taki dan Mitsuha juga muncul di film "Weathering With You".

Overall, "Your Name" adalah film animasi romance terbaik dari Jepang yang pernah saya tonton. Cerita yang tersusun rapi tanpa kekurangan yang berarti, visual memukau dan musik menawan cukup membuat film ini tampak sempurna dari segala lini.

Untuk kalian yang suka menonton film di ponsel smartphone, tentu kalian membutuhkan earphone/headset dengan kualitas yang mamadai agar pengalaman menonton kalian semakin maksimal. Cek link di bawah ini untuk melihat rekomendasi earphone/headset terbaik dengan harga yang murah!
- Rekomendasi Headset/Earphone Terbaik & Termurah Untuk Ponsel

Sumber gambar:
www.imdb.com

Keywords: Review & Ulasan Film Your Name (2016), Informasi Lengkap, Daftar Pemain Kru, Fakta Unik, Trivia, Penghargaan, Sinopsis, Full Movie Download Subtitle Indonesia, Bluray, Mp4, Mkv, Avi, DVDRip, HD, IMDb, Wikipedia, Rotten Tomatoes, Review, Ulasan, Rating, Nilai, Plot, Sub Indo, Nonton Online Streaming, Trailer, live action, netflix, latar tempat, pendapat tentang, resensi, quotes, pembuat, penjelasan, film yg mirip kimi no nawa, maksud dari, maksud, lokasi, link, lanjutan, jalan cerita, genre, fakta, kata kata mutiara, judul lagu, lk21, movies21, tentang apa, film kimi no nawa full movie sub indo

Posting Komentar untuk "Your Name (2016), Animasi Romance Terbaik dari Jepang"