Stand by Me Doraemon 2 (2020), Sekuel yang Tak Kalah Berkualitas
Melanjutkan film pertamanya yang sukses besar, "Stand by Me Doraemon 2" diarahkan oleh duo sutradara Ryuichi Yagi dan Takashi Yamazaki dimana Yamazaki juga menjadi penulis cerita film ini. Film yang didistribusikan oleh Toho ini dirilis di Jepang pada 20 November 2020 sementara di Indonesia baru tayang pada 19 Februari 2021. Film berdurasi 1 jam 36 menit ini berhasil menjadi nominasi dalam kategori Best Animation Film di ajang Awards of the Japanese Academy 2021. Dalam kategori tersebut, "Stand by Me Doraemon 2" kalah dari "Demon Slayer: Mugen Train".
Baca juga: Stand By Me Doraemon (2014), Sajian Nostalgia Kisah Doraemon
Untuk para pengisi suaranya ada Wasabi Mizuta sebagai Doraemon, Megumi Ohara sebagai Nobita, Satoshi Tsumabuki sebagai Nobita dewasa, Yumi Kakazu sebagai Shizuka, Tomokazu Sekias sebagai Suneo, Subaru Kimura sebagai Gian, Kotono Mitsuishs sebagai Tamako Nobi, Yasunori Matsumoto sebagai Nobisuke Nobi, dan Nobuko Miyamota sebagai nenek Nobita.
Kalian suka dengan animasi Doraemon dan ingin membeli berbagai aksesoris, perlengkapan ataupun pakaian bertemakan Doraemon? Yuk, kalian bisa kunjungi link dibawah ini!
=> Koleksi Terlengkap Aksesoris, Perlengkapan dan Pakaian Doraemon
Sinopsis: Nobita (Megumi Ohara) kembali ke masa lalu untuk bertemu dengan neneknya yang sudah meninggal. Ia kemudian berjanji pada neneknya untuk memperlihatkan momen pernikahan Nobita di masa depan, namun saat melihat masa depan, Nobita dewasa menghilang di hari pernikahannya.
Review No Spoiler!
Seperti di film sebelumnya, ada bagian di film ini yang juga pernah saya baca di komiknya. Cerita di film ini sebenarnya berdasarkan film pendek Doraemon yaitu "Doraemon: A Grandmother's Recollections" yang dirilis tahun 2000 dan "The Day When I Was Born" yang dirilis tahun 2002. Film ini memperlihatkan 3 periode kehidupan Nobita, yaitu Nobita kecil ketika neneknya masih hidup, Nobita saat ini ketika menjadi murid SD, dan Nobita dewasa yang akan menikah dengan Shizuka. Ketiga periode tersebut membangun sebuah cerita yang tertata rapi, dengan beberapa adegan yang menimbulkan pertanyaan di awal, tenang saja semua pertanyaan tersebut akan terjawab nantinya. Saya suka cerita yang seperti ini, kita jadi lebih penasaran dengan ceritanya dan ingin tahu apa maksud adegan-adegan di awal film tersebut.
Cerita yang dibawa juga terkesan lebih dewasa, apalagi jika menyangkut masalah yang dihadapi Nobita dewasa. Tapi, tenang saja, ini tidak akan membuat anak-anak merasa bingung dengan ceritanya. Semuanya masih disajikan dengan sederhana. Konsep penjelajahan waktunya memang agak sedikit dibikin rumit, tapi saya rasa anak-anak dengan imajinasinya yang masih liar mampu menangkap konsep penjelajahan waktu di "Stand by Me Doraemon 2" ini.
"Stand by Me Doraemon 2" juga tak lupa untuk memasukkan bagian-bagian yang akan memaksa air mata kalian keluar. Beberapa scene tersebut tampil menjelang akhir film. Meskipun dorongan untuk air mata keluar tidak sekuat film pertamanya tapi setidaknya "Stand by Me Doraemon 2" tetap menyajikan scene penguras air mata.
Satu hal yang akan membuat anak-anak nyaman menonton film ini meskipun ceritanya sedikit dibikin rumit adalah visual 3D yang semakin cantik dan menggemaskan. Tampilan Nobita dan teman-temannya saat kecil dijamin pasti disukai anak-anak, tampilannya sangat menggemaskan dengan tingkah laku polos mereka.
Khusus untuk kalian yang punya hubungan dekat dengan nenek kalian, film "Stand by Me Doraemon 2" akan terasa sangat spesial, apalagi jika nenek kalian sudah tiada rasanya mustahil air mata tidak keluar dari kedua mata kalian.
Baca juga: Kartun-Kartun Terbaik yang Pernah Tayang di Televisi Indonesia
Overall, "Stand by Me Doraemon 2" adalah sekuel yang bisa dibilang sesuai harapan karena berhasil mengimbangi pendahulunya dari berbagai aspek.
Nilai: 8/10
Untuk kalian yang suka menonton film di ponsel smartphone, tentu kalian membutuhkan earphone/headset dengan kualitas yang mamadai agar pengalaman menonton kalian semakin maksimal. Cek link di bawah ini untuk melihat rekomendasi earphone/headset terbaik dengan harga yang murah!
- Rekomendasi Headset/Earphone Terbaik & Termurah Untuk Ponsel
Posting Komentar untuk "Stand by Me Doraemon 2 (2020), Sekuel yang Tak Kalah Berkualitas"