Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

10 Pakan Terbaik untuk Ayam

Pakan Terbaik Untuk Ayam.jpg

Ayam adalah salah satu hewan ternak yang paling umum dipelihara. Orang-orang ada yang memelihara ayam sebagai bisnis untuk nanti dijual kembali daging dan telurnya atau ada juga orang-orang yang memelihara ayam hanya untuk dimakan dagingnya oleh dirinya sendiri. Di daerah saya sendiri, banyak orang yang memelihara ayam, memang tidak dalam jumlah banyak karena tujuannya hanya untuk dikonsumsi oleh pribadi bukan untuk bisnis.

Jika berbicara beternak ayam untuk bisnis entah itu dijual dagingnya ataupun telurnya, maka pakan adalah salah satu yang harus mendapatkan perhatian khusus. Dengan pakan yang tepat daging dan telur yang dihasilkan bisa maksimal entah itu dari segi kuantitas atau kualitasnya. Lantas pakan apa yang cocok untuk ayam yang kita pelihara?

Merangkum dari situs mybest, kita akan membahas pakan apa saja yang cocok untuk ayam.

Tapi, sebelum ke daftar pakannya, ada beberapa hal yang harus kalian ketahui sebelum memilih pakan untuk ayam yang kalian pelihara.

Jenis ayam yang dipelihara

Mengetahui jenis ayam yang kalian pelihara sangatlah penting karena tidak semua jenis ayam membutuhkan pakan yang sama. Jenis ayam petelur dan ayam yang akan diambil dagingnya membutuhkan pakan yang jelas berbeda karena tujuan memelihara mereka juga berbeda.

Ayam petelur (layer) ketika sudah berusia 20 minggu harus diberikan asupan kalsium yang cukup. Kualitas telur biasanya dipengaruhi oleh zat tersebut. Jika kekurangan kalsium, si ayam berpotensi mengeluarkan telur dengan cangkang yang mudah pecah. Peternak biasanya kerap menambahkan nutrisi tambahan berupa cangkang tiram yang sudah digiling untuk mengatasi masalah tersebut. Sementara untuk menjaga kuantitas telur yang dihasilkan, ayam petelur juga tidak boleh kekurangan air bersih.

Sementara ayam pedaging yang mana akan dimanfaatkan dagingnya harus diberikan pakan yang tinggi protein agar pertumbuhannya maksimal. Biasanya ayam pedaging diberikan pakan yang mengandung 23% protein pada periode empat minggu pertama. Kemudian kandungan proteinnya diturunkan menjadi 19% setelah periode tersebut. Sama halnya seperti ayam petelur, ayam pedaging juga harus mendapatkan air bersih yang cukup. Namun, kebutuhan air bersih untuk ayam pedaging tergantung pada dua hal, yaitu umur dan suhu. Makin tinggi suhu dan umur ayam, maka makin banyak pula air bersih yang dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan si ayam tersebut. Hal ini penting agar pertumbuhan ayam merata dan tidak terjadi masalah kekerdilan.

Usia ayam yang dipelihara

Selain jenis ayam yang dipelihara, sebelum memutuskan pakan apa yang akan diberikan, kalian juga harus mengetahui usia ayam kalian karena anak ayam dan ayam dewasa harus diberikan pakan yang berbeda.

Anak ayam atau ayam yang masih di fase awal (starter) ada baiknya diberikan pakan tinggi nutrisi dan tinggi protein yang bertujuan untuk memaksimalkan perkembangan tubuhnya. Ayam pada usia ini tidak boleh diberikan pakan yang tinggi kalsium karena bisa berakibat gangguan ginjal pada ayam tersebut.

Hal lainnya selain makanan yang dibutuhkan oleh ayam di fase awal adalah vitamin dan vaksin. Biasanya vitamin dan vaksin ini diberikan pada anak ayam dengan cara dimasukkan pada air minum, jadi ketika ayam minum, vitamin dan vaksin akan masuk ke dalam tubuh mereka.

Setelah ayam berusia 6-8 minggu dimana di usia ini ayam sudah memasuki fase pertumbuhan (grower). Saat memasuki usia ini ayam sebaiknya diberikan pakan yang memiliki lebih sedikit protein. Pasalnya, jika ayam terus diberikan pakan yang tinggi protein maka ayam tersebut bisa mengalami kerusakan hati. Biasanya setiap produsen pakan selalu menyertakan keterangan ayam usia berapa yang cocok untuk diberikan pakan buatan mereka. Pastikan kalian selalu memperhatikan keterangan yang ada pada pakan yang akan kalian beli.

Jenis pakan yang harus kalian ketahui

Setelah jenis ayam dan usianya, kalian juga harus tahu beberapa jenis pakan ayam. Setiap pakan punya keunggulan yang berbeda-beda.

Tepung

Pakan jenis tepung (mash) memiliki tekstur yang halus dan mudah dicerna membuatnya menjadi pilihan yang tepat untuk bayi ayam. Meskipun begitu, tak jarang produsen pakan membuat pakan jenis ini untuk ayam dewasa dengan tujuan agar ayam dewasa tidak bosan dengan pakan yang diberikan. Pakan ini biasanya ditambahkan air terlebih dahulu agar berubah menjadi bubur namun ketahuilah pakan yang sudah dicampur air akan lebih cepat kedaluwarsa. Jadi, pastikan kalian menyiapkan pakan yang akan dicampur air dalam porsi yang pas dan akan sekali habis saat diberikan pada ayam kalian agar tidak ada pakan yang terbuang percuma.

Crumble

Pakan jenis crumble biasanya diberikan pada anak ayam yang sedang dalam fase pertumbuhan. Pakan ini cocok sebagai transisi anak ayam sebelum nantinya diberikan pakan yang teksturnya lebih padat. Tekstur crumble sendiri lebih padat daripada pakan jenis tepung namun tidak sepadat pakan jenis pelet. Jika diperhatikan secara sekilas, tekstur pakan ini mirip biskuit yang sudah dihancurkan. Kekurangan dari pakan ini adalah bisa membuat kandang kotor karena mengandung remahan yang mudah jatuh.

Pelet

Pelet memiliki bentuk silinder dan kita juga tidak perlu repot ketika memberikan pakan jenis pelet karena tidak perlu dicampur air terlebih dahulu. Pakan jenis ini juga tidak mudah mengotori kandang dan mudah disimpan. Karena teksturnya yang padat waktu makan ayam juga jadi lebih singkat.

Organik

Pakan jenis organik adalah pakan yang baik untuk kesehatan ayam yang kalian pelihara karena bebas zat kimia dan modifikasi genetik. Pakan organik juga tidak mengandung hormon atau antibiotik tambahan. Kekurangan dari pakan jenis ini adalah harganya yang tergolong mahal karena pembuatannya membutuhkan lebih banyak tenaga manusia ketimbang jenis pakan yang lain.

10 pakan ayam terbaik

Setelah membaca penjelasan diatas maka kalian sudah pasti paham kalau setiap pakan ada keunggulannya masing-masing. Jadi, di dalam daftar ini saya tidak mengurutkan pakannya berdasarkan penilaian apapun. Pakan yang pertama kali disebut bukan berarti pakan tersebut yang paling bagus, semua ada kelebihannya masing-masing, tergantung kalian sendiri cocoknya memilih pakan yang mana.

1. Farmsco Feed Indonesia | EGG-PRO

Harga: Mulai dari Rp282.500
Link Pembelian: Bukalapak

Pakan yang cocok untuk ayam petelur di usia 18 minggu hingga fase afkir. Produk pakan yang memiliki tekstur tepung ini kabarnya mampu menjaga produksi telur tetap stabil. Ada sekitar 3,70% hingga 4,25% kandungan kalsium di dalamnya, cukup untuk menjaga kualitas telur agar kulitnya tidak gampang pecah.

2. Charoen Pokphand | Makanan Ayam Petelur 521

Harga: Mulai dari Rp7.500
Link Pembelian: Bukalapak, Lazada, Shopee

Pakan yang satu ini merupakan jenis pakan crumble. Cocok untuk ayam petelur yang beranjak dewasa sebagai transisi jenis pakan sebelum si ayam diberikan pakan yang lebih padat seperti pelet.

3. Wonokoyo Group | Pakan Ternak Idaman BR-2

Harga: Mulai dari Rp359.596
Link Pembelian: Shopee, Tokopedia

Pakan yang satu ini cocok untuk ayam pedaging usia 21 hari sampai dipanen nanti. Pakan ini berjenis pelet karena itulah pakan ini tidak tercecer saat dikonsumsi dan tak akan mengotori kandang ayam kalian serta kalian juga akan lebih hemat dalam urusan pakan.

4. Charoen Pokphand Indonesia | HI-PRO-VIT 512 Bravo

Harga: Mulai dari Rp10.000
Link Pembelian: Shopee, Lazada, Bukalapak

Pakan ini berjenis pelet dan cocok diberikan pada anak ayam pedaging yang sudah mulai dewasa. Kandungan proteinnya mencapai 19%, jumlah yang pas untuk anak ayam pedaging yang beranjak dewasa.

5. Sinta Prima Feedmill | Genta GT-10

Harga: Mulai dari Rp6.500
Link Pembelian: Shopee, Tokopedia

Pakan berjenis tepung ini cocok untuk ayam petelur yang berusia 18 minggu. Pada usia tersebut biasanya ayam petelur mulai mengeluarkan telur. Pada masa produktif tersebut pakan ini cocok diberikan sampai si ayam mencapai fase afkir, yaitu fase dimana si ayam tidak produktif bertelur lagi.

6. Japfa Comfeed Indonesia | Broiler Starter BR I Crumble

Harga: Mulai dari Rp9.000
Link Pembelian: Shopee, Bukalapak, Tokopedia

Fase starter merupakan fase yang sangat penting bagi ayam pedaging karena di fase ini ayam harus tumbuh dengan baik mencapai target. Jika gagal, maka pertumbuhan si ayam di fase berikutnya akan terganggu dan pada saat panen nanti bobot si ayam tidak akan maksimal. Pakan berjenis crumble sangat cocok untuk ayam di fase tersebut dan bisa membuat ayam tumbuh dengan baik serta menjaga perkembangan organ si ayam.

7. Charoen Pokphand Indonesia | HI-PRO-VITE 324

Harga: Mulai dari Rp7.200,00
Link Pembelian: Shopee, Bukalapak, Tokopedia

Pakan ini cocok untuk ayam petelur dewasa agar merek tidak bosan dengan jenis pakan yang diberikan mengingat waktu pemeliharaan ayam petelur bisa lebih lama dibanding ayam pedaging. Pakan yang satu ini merupakan campuran dari pakan tepung, pelet, dan biji-bijian yang dipecah. Kombinasi ini akan membuat ayam petelur tidak merasa bosan dengan pakan yang diberikan.

8. Charoen Pokphand Indonesia | HI-PRO-VITE 511 Bravo

Harga: Mulai dari Rp9.500
Link Pembelian: Shopee, LazadaBukalapak

Pakan ini cocok untuk anak ayam pedaging usia 8-21 hari. Dengan pakan ini ayam pedaging akan tumbuh secara maksimal karena pakan berbentuk butiran kecil ini mengandung protein sekitar 21-23%.

9. Wonokoyo Group | Pakan Ternak Idaman BR-1

Harga: Mulai dari Rp320.000,00
Link Pembelian: Shopee, Tokopedia

antibiotic growth promoter (AGP) adalah suatu kandungan dalam pakan ayam yang bisa membuat pertumbuhan ayam lebih cepat. Sayangnya pakan yang mengandung AGP akan membuat beberapa jenis bakteri mengalami resistansi antibiotik.

Pakan yang satu ini tidak mengandung AGP. Namun kalian tidak perlu khawatir, semua hal yang dibutuhkan anak ayam pedaging ada dalam pakan ini jadi pertumbuhan ayam kalian tetap terjaga meskipun tanpa AGP.

10. Malindo Feedmill | Pakan Ayam Petelur Masa Produksi 7605

Harga: Mulai dari Rp12.500,00
Link Pembelian: Tokopedia

Pakan berbentuk tepung ini cocok untuk ayam petelur yang sedang dalam masa produksi. Dalam pakan ini terdapat cacahan jagung yang bisa menjadi sumber energi sekaligus sumber asam lemak linoleat untuk membantu meningkatkan kualitas telur. Itulah tadi daftar 10 pakan ayam terbaik yang direkomendasikan. Kalian bisa mempertimbangkan berbagai hal seperti yang dijelaskan di atas untuk memutuskan pakan mana yang cocok untuk ayam yang kalian pelihara.

    Postingan Terkait:
Keywords: pakan terbaik untuk ayam aduan, pakan terbaik untuk ayam pelung, pakan terbaik untuk ayam pedaging, pakan terbaik untuk ayam petelur, pakan terbaik untuk ayam bangkok umur 7 bulan, pakan terbaik untuk ayam pukul, pakan terbaik untuk ayam bangkok, pakan terbaik untuk ayam, pakan terbaik untuk ayam siap adu, pakan terbaik untuk anak ayam bangkok, pakan ayam petelur, pakan ayam bangkok, pakan ayam broiler, pakan ayam 511, pakan ayam pelung, pakan ayam bangkok siap adu, pakan ayam gratis, pakan ayam petelur agar cepat bertelur, pakan ayam serama, pakan ayam bangkok umur 4 bulan yang bagus

Posting Komentar untuk "10 Pakan Terbaik untuk Ayam"