Review Game Android Sky Warriors: Airplane Combat
Trailer
Gambar
Review
Sky Warriors: Airplane Combat adalah sebuah game perang antar pesawat. Di game ini kita akan menggunakan pesawat untuk saling serang dengan pesawat lain atau melakukan misi lainnya, tergantung mode permainan apa yang kalian pilih.
Sky Warriors: Airplane Combat memiliki kontrol yang harus saya akui diawal agak sedikit sulit dan kurang nyaman. Namun, semakin lama kalian pasti juga akan mulai terbiasa dengan kontrol tersebut. Setidaknya itulah yang saya rasakan, setelah beberapa waktu dan lumayan mampu menguasai kontrolnya, permainannya mulai terasa bisa dinikmati secara maksimal.
Akan ada kesan satisfying tersendiri ketika kita mengejar pesawat musuh dan kita meluncurkan rudal yang memburu pesawat musuh. Melihat rudal-rudal tersebut mengejar musuh rasanya puas sekali apalagi jika kita bisa melihat secara langsung rudal kita mengenai targetnya.
Mode penguncian target sebelum kita meluncurkan rudal juga cukup nyaman dan mudah. Kalian hanya harus mengarahkan pandangan ke target untuk beberapa saat sampai ada pemberitahuan bahwa target sudah terkunci setelah itu kalian tinggal meluncurkan rudalnya. Meskipun begitu, ada beberapa momen tembakan rudal kalian bisa meleset. Jadi, tembakan rudal kalian jika kalian sudah merasa dalam posisi terbaik dan lawan kalian tidak bisa menghindar.
Bagaimana jika kita yang sedang menjadi target rudal lawan? Di bagian ini saya masih bingung bagaimana cara menghindar dari serangan lawan. Jika sudah ada peringatan kalau ada rudal yang mendekat, saya biasanya bergerak secara random saja. Kadang itu berhasil untuk lolos dari rudal kadang juga tidak. Kemungkinan untuk lolos adalah kalian harus melakukan pergerakan manuver yang baik agar rudal yang mengejar kalian bisa salah arah.
Di Sky Warriors: Airplane Combat, kalian akan diberikan beberapa opsi senjata. Dari mulai rudal yang memiliki kecepatan tinggi, rudal dengan daya rusak yang besar, dan jenis rudal lainnya. Selain senjata, ada juga beberapa item untuk membantu kalian dalam pertarungan, seperti item healing dan item yang membuat kalian bisa menahan serangan lawan untuk beberapa saat.
Di Sky Warriors: Airplane Combat kita bisa bermain dengan pemain lain dari seluruh dunia atau melakukan latihan saja melawan bot. Sejauh ini ada dua mode permainan di Sky Warriors: Airplane Combat, yaitu mode Skirmish dan Payload. Di mode Skirmish ini pemain dibagi ke dalam dua tim yang masing-masing tim terdiri dari tiga pemain. Tujuannya adalah mendapatkan poin sebanyak-banyaknya. Tim mana yang mendapatkan poin terbanyak maka dinyatakan sebagai pemenang. Lantas bagaimana cara mendapatkan poinnya? Kalian bisa mendapatkan poin dengan menghancurkan pesawat lawan, atau kalian juga bisa menghancurkan kapal dan zepelin (balon udara berbentuk cerutu) yang melintas. Sementara di mode Payload kalian akan dibagi menjadi dua tim dimana satu tim akan memiliki misi menjaga pesawat kargo dan tim lainnya menghancurkannya. Kalian akan secara acak ditaruh di tim penghancur atau pelindung, kalian harus bisa menyelesaikan misi tim kalian, entah itu menghancurkan pesawat kargo atau melindunginya sampai tujuan, untuk memenangkan pertarungan di mode ini.
Untuk mendapatkan berbagai item, senjata, dan koin kalian bisa mendapatkannya dari kotak. Jadi, setiap kali kalian memainkan pertandingan dan menang, kalian akan mendapatkan sebuah kotak. Untuk membuka kotak kalian harus menunggu beberapa waktu, lama waktunya tergantung jenis kotak yang kalian buka. Semakin lama waktu yang dibutuhkan untuk membuka kotaknya, maka semakin bagus pula apa yang akan kalian dapatkan dari kotak tersebut nantinya. Hanya ada total empat kapasitas penyimpanan kotak. Jika kalian sedang dalam waktu menunggu kotak untuk terbuka dan semua kapasitas penyimpan kotak sudah penuh, maka jika kalian bertanding dan memenangkan pertandingan, kalian tetap tidak akan mendapatkan kotak.
Di Sky Warriors: Airplane Combat kalian juga bisa meng-upgrade pesawat milik kalian agar membuat kalian bisa lebih unggul dalam pertarungan. Kalian juga bisa membeli pesawat lainnya yang lebih baik, jika kalian memiliki koin yang cukup.
Untuk semakin menekankan kesan kompetitif, Sky Warriors: Airplane Combat juga menyediakan fitur leaderboard alias papan peringkat. Kalian bisa terus bermain dan berupaya memenangkan pertandingan agar nama kalian bisa berada di deretan teratas pada papan peringkat tersebut.
Ada juga fitur Squadron, semacam fitur untuk membuat kelompok pemain, kalau di Mobile Legends kita mengenalnya dengan nama Squad. Ya, fungsinya hampir lebih sama, ini fitur yang sudah banyak dihadirkan di game online kompetitif.
Visual Sky Warriors: Airplane Combat harus saya akui cukup memanjakan mata. Tampilan langitnya yang cerah cukup meyakinkan, pun begitu efek ledakan-ledakan pesawatnya cukup efektif memberikan ketegangan. Bahkan di kualitas grafis terendah sekalipun, Sky Warriors: Airplane Combat masih mampu menunjukkan kualitas visual yang sangat baik.
Overall, gameplay Sky Warriors: Airplane Combat akan terasa tidak nyaman diawal namun dengan seiring berjalannya waktu, kalian pasti mulai menikmatinya. Mode permainan sendiri baru ada dua namun sudah lumayan, meskipun tentu kita berharap kedepannya akan ada mode permainan lainnya yang ditambahkan di game ini. Fitur maupun sistem permainain yang ada di game ini tidak bisa dibilang fresh, semuanya sudah pernah kita jumpai di game-game sebelumnya. Poin positif yang mungkin tak perlu diperdebatkan lagi soal Sky Warriors: Airplane Combat adalah visualnya yang memang harus diakui berhasil dimaksimalkan.
Rating: 6/10
Jika kalian sedang membutuhkan berbagai perlengkapan aksesoris untuk menunjang kenyamanan bermain game di perangkat ponsel kalian, cek link dibawah ini ya:
- Rekomendasi Produk Perlengkapan Aksesoris Gaming di Ponsel
Beberapa game biasanya terus mendapatkan update dari developer. Jadi ulasan, deskripsi fitur, dan informasi tentang game di postingan ini bisa saja sudah berbeda dengan gamenya jika game sudah di-update oleh pihak pengembang.
Game mungkin dirilis juga di platform lain, tapi postingan ini khusus membahas game Sky Warriors: Airplane Combat yang dirilis di platform Android.
Referensi:
https://play.google.com/
https://strategywiki.org/
Posting Komentar untuk "Review Game Android Sky Warriors: Airplane Combat"