3 Album Terbaik Peterpan Di Belantara Musik Indonesia
Di era 2000-an, musik pop menjadi salah satu genre musik yang paling diminati di tanah air. Banyak band pendatang baru di era tersebut yang berada pada puncak kejayaannya. Salah satu grup band yang sangat digemari kala itu yaitu Peterpan. Jika melihat kebelakang, sangat seru untuk mengingat kembali album terbaik Peterpan.
Dipimpin oleh vokalis bernama Ariel, mereka berhasil menghibur para pencinta musik di Indonesia. Lagu yang mereka bawakan sangat nyaman untuk dinikmati. Bahkan lirik lagu yang mereka nyanyikan selalu berhasil memikat hati para pencintanya. Kala itu, anak yang duduk di bangku sekolah SD mampu menghafal liriknya.
Mengingat kembali beberapa album terbaik Peterpan seakan membangkitkan kembali suasana 2000-an. Kita yang saat itu masih belum paham makna lirik lagunya, kini mulai mengerti. Bahkan ada sensasi tersendiri yang muncul dalam benak kita pada saat mendengarkan kembali lagu-lagu yang mereka bawakan.
Untuk mengingat kembali kejayaan Peterpan, kami tertarik untuk mengulas tiga album terbaik mereka. Dengan adanya artikel kali ini, tentu dapat membuat fans Peterpan kembali bernostalgia. Lalu apa saja sih nama album terbaik yang dimiliki oleh grup band Peterpan tersebut. Berikut ulasan selengkapnya!
Tiga album Peterpan yang menyimpan banyak kenangan
1. Taman Langit
Album terbaik Peterpan pertama yang bisa kita ingat kembali yaitu Taman Langit. Album Peterpan yang pertama ini dirilis pertama kali pada tahun 2003. Sejak pertama kali hadir, lagu-lagu pada album tersebut berhasil memikat hati banyak orang. Musica Stuidios menjadi perusahaan rekaman yang berhasil melihat potensi mereka.
Di album yang pertama ini terdapat sebelas lagu yang berhasil menggungcang Indonesia. Seperti Sahabat, Aku & Bintang, Semua Tentang Kita, Dan Hilang, Satu Hati, Mimpi yang Sempurna, Taman Langit, Yang Terdalam, Tertinggalkan Waktu, Kita Tertawa dan Topeng.
2. Bintang di Surga
Album terbaik Peterpan kedua yang mungkin masih kamu ingat yaitu Bintang di Surga. Album yang populer tersebut pertama kali dirilis pada tahun 2004 yang lalu. Untuk album Bintang di Surga tersebut memiliki sepuluh judul lagu yang berkualitas. Semua lagu di album kedua ini berhasil memikat hati banyak orang.
Sepuluh lagu pada album Bintang di Surga yaitu Ada Apa Denganmu, Mungkin Nanti, Khayalan Tingkat Tinggi, Di Belakangku, Ku Katakan Dengan Indah, 2 DSD, Di Atas Normal, Aku, Masa Lalu Tertinggal dan Bintang Di Surga. Untuk anak era 2000-an, lagu-lagu tersebut memiliki menyimpan kenangan indah.
3. Alexandria
Album terbaik Peterpan ketiga yang harus kamu ingat lagi yaitu album Alexandria. Album ini merupakan album ketiga yang diperkenalkan pertama kali pada tahun 2005. Lagu berjudul 'Tak Bisakah' menjadi singel andalan dalam album yang ketiga ini. Lagu yang satu ini menjadi OST dari film berjudul Alexandria.
Bahkan film Alexandria tersebut berhasil menjadi salah satu film sound track terbaik sepanjang masa. Daftar lagu yang ada pada album ketiga ini meliputi Tak Bisakah, Jauh Mimpiku, Membebaniku, Menunggu Pagi, Kukatakan Dengan Indah, Sahabat, Aku dan Bintang, Mungkin Nanti, Di Belakangku, Langit Tak Mendengar.
Bagi para Sahabat Peterpan (julukan untuk fans setia Peterpan), semua album di atas sangat mengagumkan. Mereka selalu terbawa perasaan sangat mengingat kembali masa kejayaan Peterpan. Jadi itu dia tiga album terbaik Peterpan yang bisa buat kita nostalgia.
Keywords: jumlah, berapa, terlaris, urutan, akustik, terindah, ada apa denganmu, ayah, alexandria, album terbaik peterpan sepanjang masa mp3
Posting Komentar untuk "3 Album Terbaik Peterpan Di Belantara Musik Indonesia"