8 Cara Mendapatkan Gratis Ongkir di Lazada, Dijamin Berhasil!
Bisa belanja online tanpa perlu membayar ongkos kirim tentu hal yang sangat kalian cari bukan? Oleh sebab itu, saya punya tips cara mendapatkan gratis ongkir di Lazada. Jadi kalian tak perlu khawatir lagi jika ingin belanja di salah satu aplikasi e-commerce tersebut.
Cara Mendapatkan Gratis Ongkir di Lazada
Lazada sudah ada sejak 2012 dan menjadi salah satu platform marketplace terbesar se-Asia Tenggara. Lazada populer di beberapa negara seperti Indonesia, Malaysia, Filipina, Thailand, dan Singapura. Jadi sebenarnya kalian tak perlu ragu untuk berbelanja ke aplikasi Lazada.
Karena sama seperti marketplace lainnya, Lazada juga menjamin keamanan dalam berbelanja dengan menyediakan rekening bersama. Jadi saat kalian berbelanja di salah satu toko di Lazada, setelah pembayaran maka uang kalian tidak akan langsung berada di tangan penjual melainkan ditahan oleh Lazada dan baru akan diteruskan ke penjual setelah kalian memastikan barang benar-benar sudah kalian terima dan melakukan konfirmasi pembayaran.
Bagi sebagian orang, belanja online memang sudah menjadi salah satu cara terbaik untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mengingat ada banyak kelebihan yang bisa kalian peroleh. Begitu juga ketika kalian memutuskan belanja di Lazada, kalian bisa memperoleh keuntungan seperti:
- Ongkir lebih murah
- Tersedia voucher gratis ongkir di Lazada setiap hari
- Banyak promo menarik baik dari Lazada maupun toko di dalamnya
- Terdapat garansi produk
- Semua kurir pengiriman bisa COD
- Ada fitur “murah nampol”
- Proses pengemasan ke pengiriman relatif cepat
- Menjangkau seluruh wilayah Indonesia
Selain itu, Lazada sendiri juga menyediakan fitur LazMall, yang artinya Lazada juga menyediakan barang-barang dari produk resmi dari official store (toko resmi). Jadi Lazada menjamin keaslian produk 100% original dan juga ada jaminan pengiriman lebih cepat. Jika kalian mengalami masalah pada produk, proses pengembalian barang juga relatif cepat hanya sekitar 15 hari saja.
1. Jadi pengguna baru aplikasi
Nah bagi kalian yang juga penasaran bagaimana cara belanja di aplikasi Lazada dan cara mendapatkan gratis ongkir di Lazada, maka kalian harus install terlebih dahulu aplikasi Lazada.
- Buka aplikasi Playstore untuk pengguna android atau AppStore atau IOS Store untuk pengguna Apple.
- Ketik Lazada di kolom pencarian kemudian install
- Tunggu sampai proses download dan install selesai
- Selanjutnya, kalian bisa langsung melakukan proses sign up atau registrasi akun baru di Lazada.
- Isi data diri yang diperlukan kemudian kalian bisa langsung melakukan verifikasi akun.
Biasanya untuk pengguna baru akan langsung tersedia gratis ongkir di Lazada. Jadi selesai mendaftar dan verifikasi akun. Kalian bisa langsung mulai belanja. Cara berbelanja dengan gratis ongkir begini:
- Pilih barang yang kalian inginkan, bisa langsung beli atau masukkan ke keranjang terlebih dahulu jika kalian ingin memilih dan menambah barang.
- Klik ikon keranjang untuk melihat barang-barang yang ingin kalian beli di sana, kemudian centang pada barang sesuai keinginan kalian lalu check out.
- Saat memilih kurir, biasanya akan langsung tersedia pilihan pengiriman gratis. Kalian bisa langsung mencentangnya maka secara otomatis voucher gratis ongkir diaplikasikan oleh sistem.
- Selanjutnya tinggal “buat pesanan” lalu akan muncul konfirmasi cara pembayaran apakah melalui transfer bank, COD, atau pembayaran via minimarket seperti Alfamart dan Indomaret.
2. Belanja di tanggal kembar
Hampir semua aplikasi jual beli online menawarkan berbagai promo pada saat event tertentu seperti tanggal kembar misal 1 Januari (1-1), 2 Februari (2-2), dan sebagainya. Nah kalian bisa memanfaatkan event ini untuk mendapatkan promo termasuk voucher gratis ongkir di Lazada atau diskon barang.
3. Belanja saat Harbolnas
Hari Belanja Online Nasional (HARBOLNAS) diperingati setiap tanggal 12 Desember. Jadi biasanya menjelang atau beberapa hari setelah HARBOLNAS akan ada voucher gratis ongkir yang bisa kalian manfaatkan untuk berbelanja.
Tak hanya itu saja, saat HARBOLNAS berlangsung, biasanya akan banyak sekali promo menarik baik dari Lazada sendiri maupun dari toko yang ada di dalamnya. Seperti voucher diskon, diskon besar-besaran, sampai hadiah langsung maupun hadiah undian. Jadi sayang sekali jika dilewatkan.
4. Belanja saat event tertentu
Sama seperti retail konvensional lainnya, platform e-commerce dan marketplace seperti Lazada dan lain-lain juga biasanya akan menyediakan banyak promo menarik ketika event tertentu seperti Hari Ulang Tahun Lazada, Ramadhan dan menjelang Lebaran, Hari Kemerdekaan Indonesia serta Natal dan Tahun Baru.
Nah dengan belanja pada event-event tertentu seperti ini maka kalian akan berkesempatan mendapatkan voucher gratis ongkir di Lazada. Meskipun begitu, kalian harus bersabar karena biasanya pada momen atau event tertentu pembelian membludak dan membuat proses pengiriman jadi agak lama dari biasanya.
5. Klaim promo
Cara lain untuk mendapatkan gratis ongkir di aplikasi Lazada adalah dengan mengklaim promo yang sudah langsung tersedia di aplikasi. Caranya mudah, kalian hanya tinggal membuka aplikasi Lazada lalu klik pada menu voucher. Di sana, akan ada berbagai promo dari Lazada termasuk gratis ongkir.
6. Belanja pada nominal tertentu
Nah biasanya jika di luar event atau momen tertentu maka voucher gratis ongkir yang ada di Lazada hanya tersedia untuk nominal berbelanja tertentu. Jadi kalian harus berbelanja pada nominal tertentu seperti 50.000, 75.000, 120.000 dan sebagainya.
Selain itu, aplikasi Lazada juga bekerja sama dengan platform e-wallet DANA, jadi jika kalian ingin menikmati gratis ongkir di Lazada, kalian bisa menyiasatinya dengan menggunakan aplikasi DANA untuk melakukan pembayaran.
7. Belanja di toko tertentu berlabel gratis ongkir
Kalian juga bisa berkesempatan mendapatkan gratis ongkir Lazada dengan cara mencari langsung di toko tertentu yang menyediakannya. Caranya mudah, tinggal ketik barang yang Anda cari lalu klik pada ikon “gratis ongkir” maka secara otomatis akan langsung muncul toko-toko yang pengirimannya bisa gratis. Tinggal pilih salah satu yang paling Anda inginkan lalu selesaikan pesanan.
8. Pecahkan Lucky Egg
Cara lain untuk mendapatkan gratis ongkir di Lazada adalah dengan memanfaatkan fitur Lucky Egg yang ada di aplikasi Lazada. Lucky Egg tersedia di halaman utama yaitu ikon telur berwarna kuning yang ada di sebelah kanan. Ketuk ikon telur tersebut sampai pecah.
Nah saya sendiri sudah coba memecahkannya dan berhasil mendapatkan subsidi ongkir senilai 25.000. Tentu sayang jika dilewatkan begitu saja. Kalian juga harus mencobanya.
Catatan Penting Tentang Voucher Gratis Ongkir
Kadang gratis ongkir bukan benar-benar 0 rupiah melainkan subsidi ongkir dengan nominal tertentu dan tergantung pengiriman dari kota mana. Jadi siasati pilih toko yang paling dekat dengan kalian sehingga bisa membuat ongkirnya jadi semakin murah.
Nah itu dia tadi beberapa cara mendapatkan gratis ongkir di Lazada. Catatan penting yang kalian perlu ketahui bahwasanya voucher gratis ongkir biasanya ada masa berlakunya jadi pastikan untuk menggunakannya selama masa berlaku masih ada. Selamat berbelanja.
Keywords: cara dapat gratis ongkir lazada cod, cara mendapatkan gratis ongkir di aplikasi lazada, cara mendapatkan gratis ongkir pada lazada, cara mendapatkan logo gratis ongkir di lazada, cara mendapatkan gratis ongkir di lazada 2022, 2023, 2024, 2025, 2026, cara mendapatkan gratis ongkir di lazada untuk pengguna baru, cara mendapatkan gratis ongkir lazada tanpa minimum pembelian, bagaimana cara mendapatkan gratis ongkir lazada, cara mendapatkan gratis ongkir lazada
Posting Komentar untuk "8 Cara Mendapatkan Gratis Ongkir di Lazada, Dijamin Berhasil!"