Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

10 Film Mafia Terbaik di Netflix

10 Film Mafia Terbaik di Netflix.jpg

Ada banyak rekomendasi film terbaik yang menjadi pilihan di netflix, netflix yang merupakan media online yang sangat populer serta menyediakan banyak sekali tayangan film terbaru mulai dari movie, serial, hingga drama. Salah satu genre yang paling populer di netflix adalah genre action dan mafia atau gengster.

Film yang mengangkat tema mafia ini seringkali menjadi nominasi teratas karena memiliki daya pikat yang kuat terhadap penoton, apalagi dengan banyaknya adegan laga dan aksi yang begitu epik sehingga menjadi bagian tersendiri yang ditunggu-tunggu oleh setiap penikmatnya.

Dari sekian banyaknya film mafia yang menjadi pilihan terpopuler bagi banyak pengguna netflix, disini kami akan memberikan rekomendasi untuk film mafia terbaik di netflix sehingga layak untuk kalian tonton.

10 Film Mafia Terbaik di Netflix

1. American Gangster

Film yang memiliki durasi hampir tiga jam ini menjadi pilihan pada list pertama dari artikel ini. Kami merekomendasikan film American Gangster sebagai salah satu film mafia terbaik yang ada di netflix untuk ditonton.

Film American Gangster merupakan film biografi yang disutradarai oleh Ridley Scott, dimana pada film ini diambil dari kisah drama kriminal amerika, sangat banyak adegan yang memberikan kesan menarik pada film ini sehingga pada tayangan perdananya di Apollo theater pada 19 oktober 2007 film ini mendapat penilaian positif dari para penontonnya.

Maka dari ini film ini akan sangat kami rekomendasikan kepada kalian penikmat film mafia di netflix.

2. John Wick 2

Beirkut adalah film populer di berbagai bioskop di seluruh dunia, film John Wick 2 adalah hasil kerja sama Keanu Reeves dan Laurence Fishburne yang menjadi film ke-empat mereka setelah sebelumnya bermain di film The Matrix. Film yang ditayangkan perdana di Arclight Hollywood pada tanggal 30 Januari 2017.

Banyak kritikus yang menilai positif film ini sehingga pantas untuk dijuluki sebagai film terbaik, tidak hanya kritikus namun penonton yang menyaksikan laga dalam film ini juga memberikan penilaian yang baik untuk film ini.

Film yang bercerita tentang mantan dari pembunuh bayaran yang sangat di profesional bernama John Wick, ia kembali beraksi menjalankan pekerjaannya dimana ia harus menghadapi krisis identitas karena berada pada posisi yang amat berat dimana istrinya baru saja meninggal namun ia harus bekerja sebagai pembunuh profesional.

3. Run All Night

Selanjutnya adalah film dengan genre action crime ini sangat layak untuk kalian jadikan pilihan sebagai salah satu film mafia terbaik di netflix dan pantas untuk ditonton.

Dalam film ini, Liam Neeson sebagai bintang utama akan beraksi dalam pertarungan dan petualangan tembak-menembak untuk menyelamatkan keluarga di sebuah kota besar. Untuk membuat laga pada film ini semakin menarik, Liam Neeson di hadapkan dengan lawan mainnya Joel Kinnaman sebagai pemeran Alex Murphy pada film Robocop.

4. The irishman

Selanjutnya adalah film biografi kejahatan yang diangkat dari buku I Heard You Paint Houses karya Charles Brandt, film ini dibintangi oleh Robert De Niro, Al Pacino, dan Joe Pesci sehingga membuat film ini semakin bernilai mahal dalam alur ceritanya, lalu dengan anggaran sekitar $200 juta membuat film ini sebagai salah satu film termahal yang pernah dijalani Scorsese dalam karirnya.

5. The Outsider (2018)

Film yang menjadi garapan Amerika dan Jepang ini mengisahkan Nick Lowell (Jared Leto) sebagai satu-satunya narapidana non jepang yang berada di sel Osaka, Jepang. Di dalam film ini ia melakukan aksi yang cukup memberikan risiko namun dibelakang itu semua juga membuat ia memiliki keluarga baru, aksi menyelamatkan anggota Yakuza yang akan dihukum gantung adalah pilihan yang berisiko besar baginya namun itu semua berbuah manis karena Yakuza memberikan ruang baru untuknya.

The Outsider menjadi salah satu film dengan tema Mafia yang menjadi rekomendasi terbaik di netflix dan layak sekali untuk kalian tonton.

6. The Drug King (2018)

Menceritakan tentang penyelundupan narkoba oleh seorang bernama Lee Doo Sam, film yang diangkat dari kisah nyata ini menceritakan bagaimana seorang yang ahli dalam bidang penyelundupan, bahkan tidak hanya narkoba namun juga berlian dan barang berharga lainnya.

Laga dalam film ini akan membuat kalian menikmati alur yang sangat jenius dan tentu tidak akan sia-sia menyaksikan film dengan jam tayang selama 2 jam 19 menit ini.

7. Sicario (2015)

Berikutnya film mafia terbaik yang pantas kalian saksikan di netflix adalah Sicario, dimana dalam film ini memperlihatkan seorang mafia Sonora yang diburu oleh agen khusus dari FBI. Dalam film tersebut menyaksikan drama penuh aksi dimana seorang agen dari FBI yang ditugasi oleh pemerintah agar membantu dalam memberantas peredaran narkoba di daerah perbatasan antara Meksiko dan Amerika Serikat.

8. The Equalizer (2014)

Film yang tampak mencolok dengan aksi dari seorang pekerja toko perangkat keras dari HomeMart bernama Robert McCall, dimana ia bertemu dengan seorang wanita bernama Alina yang merupakan pekerja dari Mafia Rusia.

McCall yang telah menyerah menjalani kehidupan kekerasan, dipaksa kembali untuk sekali lagi berjuang menjadi keadilan karena sebuah peristiwa brutal yang membuatnya harus untuk keluar dari kehidupan yang tenang.

Film ini bahkan memiliki lanjutan di serialnya yang ke-2 pada Equalizer 2 (2018).

9. How I Fell in Love with a Gengster (2022)

Selanjutnya yang menjadi urutan ke-sembilan dari list film mafia terbaik di netflix ini menceritakan bagaimana seorang Mafia asal Polandia bernama Nikodem Skotarczak yang sangat ditakuti, film ini mengungkapkan bagaimaa Nikos dalam sudut pandang seorang wanita yang telah hidup lama dengannya.

10. Night in Paradise (2020)

Berikutnya pada list terakhir dari artikel ini adalah film dengan judul Night in Paradise, Film yang tayang di bioskop pada tahun 2020 lalu ini merupakan film drama mafia asal Korea Selatan.

Film ini menceritakan seorang mafia bernama Tae Gu yang telah sangat lama memberikan kehidupan di dalam dunia kriminal, Tae Gu merupakan sosok yang sangat disegani dan sangat dikenal di dunia para Gangster.

Tae Gu memiliki adik perempuan dan keponakan yang sangat ia sayangi, namun dengan keadaan dimana Adiknya sakit membuat Tae Gu harus meninggalkan dunia hitam tersebut sejenak. Namun ia justru diserang oleh geng musuh sehingga membuat adik dan keponakannya terbunuh, dan dari sanalah aksi pada film ini dimulai ketika Tae Gu pergi memburu geng yang menjadi pembunuh dari adik dan keponakannya.

Aksi-aksi yang sangat keren dari Tae Gu akan sangat mampu memikat kalian sebagai penonton yang sedang mencari film mafia terbaik di netflix.

Dari banyaknya film mafia terbaik di netflix, sepuluh pilihan diatas adalah rangkuman yang khusus kami cari untuk kalian yang sangat senang dengan film aksi dan laga dalam film kriminal seperti mafia.

Posting Komentar untuk "10 Film Mafia Terbaik di Netflix"